Perbedaan antara Pekerjaan &
Profesi
Profesi
adalah suatu bentuk pekerjaan yang mengharuskan pelakunya memiliki pengetahuan
tertentu yang diperoleh melalui pendidikan formal dan keterampilan tertentu
yang didapati melalui pengalaman kerja pada orang yang terlebih dahulu
menguasai keterampilan tersebut dan terus memperbarharui keterampilannya sesuai
dengan perkembangan teknologi. Sedangkan pekerjaan adalah suatu kegiatan yang
dilakukan oleh seseorang atau kelompok untuk mencapai sesuatu pencapaian atau
keinginan.
Profesi
merupakan bagian dari pekerjaan, tetapi tidak semua pekerjaan adalah profesi.
Seorang profesi harus memiliki
sifat-sifat sebagai berikut :
A. Menguasai
ilmu secara mendalam dalam bidangnya seorang profesional adalah seorang yang
menguasai ilmu secara mendalam di bidangnya, tidak setengah-tengah atau sekedar
tahu saja sehingga benar-benar memahami hakikat pekerjaan yang ditekuninya.
B. Mampu
mengonversikan ilmu menjadi keterampilan seorang profesional juga harus mampu
mengonversikan ilmu menjadi suatu keterampilan.
C. Selalu
menunjung tinggi etika dan integritas profesi kode etik tersebut merupakan
aturan main dalam menjalankan sebuah profesi yang harus ditaati oleh semua
anggota profesi yang bersangkutan.
Contoh Profesi :
Fotografer
Fotografer
adalah sebutan bagi para pekerja yang memberikan jasa fotografi untuk berbagai
tujuan. Ada yang menawarkan jasa foto komersial secara langsung, yakni
fotografer memotret lalu dibayar. Misalnya memotret perorangan, keluarga, acara
pernikahan, ataupun produk.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar